Grebeg UMKM Perluas Akses Pasar

SLEMAN, SMJogja.com – Untuk mewujudkan UMKM Provinsi DIY sebagai episentrum UMKM global, inovasi dan teknologi menjadi sebuah keharusan. Digitalisasi adalah kunci utama untuk meningkatkan daya saing UMKM sekaligus dan efisiensi bisnis. 

Hal itu disampaikan Assten II Sekretaris Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan DIY Tri Saktiyana saat membacakan sambutan Gubernur dalam pembukaan Grebeg UMKM di Pakuwon Mall Jogja, Selasa (11/7). “Teknologi tidak sekedar bermanfaat untuk menjual produk tapi juga dalam hal pembinaan pelaku UMKM. Karena itu, kami mengapresiasi BI DIY yang konsisten mengadakan Grebeg UMKM sejak tahun 2017,” katanya.

Selain meningkatkan daya saing, menurutnya event ini juga membuka peluang perluasan akses pasar. Pemda DIY siap mendukung upaya sinergi dalam rangka UMKM go digital dan menjadi pemain global berorientasi ekspor. 

Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) Filianingsih Hendarta mengatakan, pihaknya selalu mendorong pengembangan UMKM naik kelas dengan berpegangan pada 3 pilar, yaitu penguatan korporatisasi, peningkatan kapasitas, dan peningkatan akses pembiayaan. “BI juga mengembangkan strategi untuk meningkatkan UMKM berkinerja ekspor dan peningkatan digitalisasi hulu dan hilir melalui program e-farming, e-commerce, dan e-financing support,” terangnya.

Read More

Sejalan dengan hal itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Sandiaga Uno yang hadir secara daring turut menyampaikan apresiasi kegiatan Grebeg UMKM yang diinisasi oleh BI DIY. Dia berharap event ini dapat membuka potensi business matching baru untuk UMKM, dan menjadi sarana meningkatkan daya saing dari sisi akses pasar serra permodalan menuju perluasan jaringan produksi global.

Rangkaian selebrasi Grebeg UMKM 2023 diselenggarakan pada tanggal 11-16 Juli 2023 di Grand Atrium Mall Pakuwon Yogyakarta. Agendanya meliputi pameran fashion dan craft oleh UMKM binaan BI kantor DIY dan Jawa Tengah, talkshow, bincang millenial, sosialisasi QRIS, bussines matching pembiayaan, serta berbagai perlombaan.

Related posts

Leave a Reply