Wujudkan Ketenteraman, Pemda DIY Harus Lebih Serius Tangani Kejahatan Jalanan

Ketua Komisi A DPRD DIY Eko Suwanto / ist

JOGJA, SMJogja.com – Kejahatan jalanan terus terjadi di Kota Budaya. Banyak korban berjatuhan dan baru-baru ini siswa SMA meninggal akibat kejahatan tersebut. Wakil rakyat di DPRD DIY mengungkapkan duka mendalam kepada keluarga korban.

”Kami sampaikan duka cita mendalam akibat kekerasan jalanan. Mari dorong polisi agar segera menemukan pelaku, mengungkap tuntas dan menyelesaikan secara hukum,” tandas Ketua Komisi A DPRD DIY, Eko Suwanto.

Ia menegaskan kejahatan jalanan yang mengakibatkan korban jiwa tak boleh lagi terulang di masa depan. Pemerintah daerah beserta pemangku kepentingan hendaknya bisa lakukan antisipasi dini agar peristiwa serupa tidak terjadi lagi.

”Tangkap semua yang terlibat, aktor maupun pelaku dan proses hukum dengan tegas,” ujar Eko.

Read More

Perhatian Bersama

Kasus kejahatan jalanan yang melibatkan anak anak remaja usia sekolah butuh perhatian bersama. Terutama orang tua di lingkup keluarga, harus turut memantau kegiatan anak usia remaja. Perlu perhatian ekstra dalam situasi seperti sekarang.

”Kejahatan jalanan bertentangan sekaligus mengkhianati nilai-nilai keistimewaan DIY. Pemda harus kerja lebih keras lagi mencegah anak anak tidak terlibat kejahatan jalanan. Wujudkan ketenteraman sebagai amanat UU Keistimewaan. Orang tua juga harus lebih meberikan perhatian kepada anak. Ini tanggung jawab bersama,” tegas Eko yang juga Ketua Komisi A.

Ia mengatakan, mengantisipasi kasus tersebut, Pemda dan aparat harus bekerja ekstra cepat. Kejahatan jalanan menurutnya tidak bisa ditolerir. Ia berharap masyarakat memberi dukungan penuh pada aparat untuk menindak tegas pelaku kejahatan jalanan.

Related posts

Leave a Reply